
Senin, 9 Januari 2023.
Kepala Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Tengah dan Koordinator KKLP BIPA menerima kunjungan dari Ketua APPBIPA Cabang Sulawesi Tengah, Asrianti, S.Pd., M.Pd. dan Dekan Fakultas Sastra Universitas Alkhairat, Syamsudin, S.S., M.Si. di ruang Kepala Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Tengah. Kunjungan tersebut bertujuan untuk menyinergikan program APPBIPA dan Fakultas Sastra Universitas Alkhairaat dengan program Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Tengah tahun 2023.
Dalam pertemuan tersebut, Ibu Asrianti membahas tentang program APPBIPA Cabang Sulawesi Tengah seperti program pembuatan bahan ajar untuk pemelajar BIPA. Sementara itu, Bapak Syamsudin membahas rencana kerja sama antara Balai Bahasa dengan Universitas Alkhairaat Palu. Dalam hal ini, Kepala Balai Bahasa menawarkan beberapa bentuk program kerja sama seperti UKBI dan magang di Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Tengah.