Penghargaan Wajah Bahasa Sekolah Tingkat SMA/MA/SMK Se-Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2021
Dalam rangka menyukseskan kegiatan Aksi Nasional Pengutamaan Bahasa Negara di Ruang Publik, Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Tengah (BBPST) melaksanakan kegiatan Penghargaan Wajah Bahasa Sekolah Tingkat SMA/MA/SMK Se-Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2021. Kegiatan tersebut diikuti oleh sebelas sekolah tingkat SMA/MA/SMK Se-Provinsi Sulawesi Tengah. Setelah melalui tahap seleksi oleh tim juri, terpilih enam sekolah yang mewakili Sulawesi Tengah di tingkat nasional. Pengumuman enam peserta terbaik, dilaksanakan pada hari Jumat, tanggal 25 Juni 2021 di Ruang Perpustakaan BBPST. Pada kesempatan itu, Kepala BBPST, Dr. Sandra Safitri Hanan, S.S., M.A., menyerahkan penghargaan berupa piala dan piagam kepada enam sekolah terpilih tersebut. Adapun keenam sekolah tersebut adalah (a) peringkat 1: SMA Negeri 4 Palu, (b) peringkat 2: SMK Negeri 3 Palu, (c) peringkat 3: SMK Negeri 1 Palu, (d) peringkat 4: SMA Al-Azhar Mandiri Palu, (e) peringkat 5: SMK Negeri 2 Palu, dan (f) peringkat 6: SMA Labschool Untad Palu.